Terkadang, beberapa orang merasa bingung kapan waktu olahraga terbaik sehingga mendapatkan manfaat ketika selesai melakukan. Banyak yang mengatakan pagi, siang, sore bahkan sampai malam dengan berbagai alasan.
Pada dasarnya semua waktu itu baik, tergantung dari sudut pandang Anda dan kebutuhan dari melakukan aktivitas tersebut. Tetapi memang, saat melakukannya di pagi atau sore memberikan dampak berbeda pada tubuh.
Ini Waktu Olahraga Terbaik untuk Anda
Sebenarnya jangan terpaku pada jam berapa melainkan keinginan untuk melakukannya karena bagian dari menjaga tubuh agar tetap sehat. Kapan saja dilakukan tetap memberikan manfaat sama besarnya asalkan tepat.
Bila Anda masih bingung sebaiknya pukul berapa mulai melakukan olahraga, coba perhatian pembagian waktunya di bawah ini, pembahasannya sekaligus dengan dampak yang akan diberikan, jadi silahkan tentukan sendiri jam berapanya.
-
Pagi Hari
Waktu olahraga terbaik adalah pagi hari tepatnya pukul 5 sampai 7 pagi sesuaikan saja dengan jam masuk kantor Anda. Jika bisa rutin, Anda merasakan tubuh terasa lebih segar dan bugar. Kondisi udara yang belum terkena polusi membuat tubuh mampu menghirup oksigen dengan baik. Hal tersebut bisa memberikan energi tambahan kepada Anda, karena kandungannya murni bukan tercampur karbondioksida kendaraan.
Jika sedang melakukan diet, maka kami menyarankan melakukannya di saat kondisi perut masih kosong. Nantinya akan efektif menurunkan sekitar 20% karena tubuh perlu melakukan proses pembakaran lemak menjadi energi. Jika memang tidak terlalu kuat menjalaninya tanpa makan, maka isilah dengan menu sehat terlebih dulu.
Kemudian, 1 jam setelahnya baru lakukan gerakan ringan seperti jalan kaki atau lari kecil. Waktu olahraga terbaik ini juga memberikan Anda peningkatan pada fokus sekaligus produktivitas. Tidak heran selama seharian penuh serasa penuh energi, sehingga siap dalam menghadapi pekerjaan walau menumpuk banyak.
-
Siang Hari
Jika pada pagi ternyata sulit banget untuk bangun. Kami sarankan melakukannya saat siang hari saja sekitar pukul 12 siang atau saat jam makan, hanya perlu ada catatan khusus sebelum melakukannya. Mulai dari penggunaan sun blok dan durasi yang disarankan.
Biasanya saat jam tersebut banyak dari mereka melakukan lari, hal tersebut sebenarnya bagus tapi sinar matahari bisa memberikan dampak lain. Waktu olahraga terbaik saat Siang hari ini mempunyai manfaat tidak jauh berbeda saat mengerjakannya di pagi. Terutama, dalam menstabilkan peredaran darah, memperkuat Jantung sampai menjaga metabolisme.
Jika ingin menurunkan berat badan cobalah pada waktu ini. Karena tubuh akan membutuhkan energi lebih banyak, jadi proses pembakaran lemak akan lebih cepat dari biasanya. kemungkinan turun juga tinggi. Tetapi perlu diketahui bahwa melakukannya saat siang bukan tanpa risiko. Ada beberapa dampak buruk terutama soal dehidrasi dan heat exhaustion, maka harap perhatikan dengan benar agar tubuh Anda tetap sehat.
-
Sore Hari
Waktu olahraga terbaik berikutnya sore sekitar pukul 4 sampai 6. Ada banyak manfaat bisa didapatkan, seperti meningkatkan produktivitas dan mampu membuat tidur Anda lebih nyenyak dari biasanya. Pada jam ini tubuh berada di posisi terbaiknya.
Maka dari itu saat melakukan berbagai gerakan terasa lebih efektif dan dampaknya seperti terasa langsung, untuk intensitasnya boleh sedang sampai tinggi. Anda bisa melakukan kegiatan apa saja mulai dari lari, badminton, sampai sepak bola. Coba lakukan rutin selama satu minggu, pasti akan terasa bagaimana perbedaannya, terutama saat bangun pagi
Pada jam ini sebenarnya sangat disarankan bagi kaum hawa. Karena sangat bagus dalam membentuk kekuatan otot. Selain itu juga mampu melepaskan stress dan emosi negatif dari dalam tubuh. Lakukan saja selama 10 sampai 20 menit, bila melakukannya setiap hari. Walau terasa lelah, namun Anda tetap mempunyai kekuatan berlebih dan seratus persen fit, rasanya enak saja terasa lebih ringan.
-
Malam Hari
Waktu olahraga terbaik selanjutnya saat malam, sangat dianjurkan terutama bagi yang pulang saat matahari sudah tenggelam dan pagi sudah berangkat. Waktunya sekitar jam 8 malam, atau setelah sholat isya. Olahraga saat malam ini memang bagus terutama terhadap pengelolaan stress.
Ketika beban pekerjaan terasa berat, maka melakukan kegiatan badminton misalnya, secara efektif mampu meredakannya dan Anda kembali seperti semula. Dengan berolahraga, kondisinya lebih terasa fit. Selain itu Anda juga merasakan kualitas tidur jauh lebih baik daripada biasa, sehingga saat bangun mood masih bagus, kekuatan kembali, siap menghadapi tekanan pekerjaan.
Beberapa orang mengatakan dengan melakukan aktivitas ini di malam membuat mereka lebih cepat pulas. Selain itu, kemungkinan terbangun sangat kecil, jadi mampu meningkatkan kualitas istirahat Anda. Hanya saja, saat melakukannya perlu diingat jangan terlalu memaksa.
Karena kondisi lelah setelah bekerja dan kalau dipaksakan bisa membuat cedera maka, kami sarankan intensitasnya ringan sampai sedang saja. Menentukan waktu olahraga terbaik sangat mudah, karena dilakukan kapan saja dampaknya bagus buat tubuh, hanya intensitasnya saja perlu diperhatikan demi mengurangi risiko berlebihan, sehingga manfaatnya sangat terasa